Tampilkan postingan dengan label Bekasi Barat. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label Bekasi Barat. Tampilkan semua postingan

Sabtu, 04 Juni 2022

Daftar PAUD di Kecamatan Bekasi Barat Tahun 2022

183 Satuan PAUD di Kecamatan Bekasi Barat



Bekasi Barat (BIB) - Kaget, itulah ekspresi yang bisa saya gambarkan, saat meng-up-date data Layanan Pendidikan Anak Usia Dini di Kecamatan Bekasi Barat, Kota Bekasi, Provinsi Jawa Barat.

Jika catatan saya (Bang Imam Berbagi) per tahun 2016 di Kecamatan Bekasi Barat masih ada sekitar 183 layanan PAUD, eh kini malah berkurang drastis.

Tercatat, berdasarkan data pokok pendidikan (Dapodik) pada Semester Genap Tahun Ajaran 2021/2022, per tanggal 4 Juni 2022, jumlah layanan PAUD di Kecamatan Bekasi Barat, sebagai berikut;
  • TK sebanyak 62 lembaga;
  • KB sebanyak 22 lembaga;
  • TPA sebanyak 1 lembaga;
  • SPS sebanyak 22 lembaga; dan
  • RA sebanyak 42 lembaga (belum terverifikasi karena belum ada data pasti di EMIS kemenag terbaru). 
Sehingga jumlah layanan PAUD saat ini tersisa sebanyak 149 PAUD di Kecamatan Bekasi Barat, Kota Bekasi.

Artinya, ada yang mati sebanyak 34 lembaga.

Belum lagi ada yang berganti nama, berganti pemilik, dan ada juga yang kesulitan mendapatkan murid.

Berikut ini Tabel 1.1. Dapodik PAUD di Kecamatan Bekasi Barat T.A. 2021/2022;

Dapodik PAUD di Kecamatan Bekasi Barat Tahun 2022

No.

Layanan

Lembaga

Siswa

Rombel

Guru

Tendik

Ruang Kelas

 

Jumlah

149

3.319

268

334

128

307

1

TK

62

2.256

175

209

82

212

2

KB

22

540

44

57

17

49

3

TPA

1

0

0

4

1

2

4

SPS

22

523

49

64

28

44

5*

RA

42

 

 

 

 

 

Sumber : diolah Bang Imam Berbagi, 2022

*belum ter-up-date karena belum terkonfirmasi di EMIS Kemenag


Kecamatan Bekasi Barat terdiri dari 5 kelurahan, yaitu Kelurahan Bintara, Kelurahan Bintarajaya, Kelurahan Kranji, Kelurahan Kotabaru, dan Kelurahan Jakasampurna.

Jumat, 27 Desember 2019

Memilih Sekolah di Bekasi Barat Tahun 2019

 111 Sekolah
DAPODIK KECAMATAN BEKASI BARAT TAHUN 2019

No
Uraian
SD
SMP
SMA
SMK
SLB
Jumlah
1
Sekolah
69
22
9
10
1
111
2
Siswa
 24.505
 7.257
 1.776
 5.686
27
 39.251
3
Guru
 1.035
 337
 113
 217
3
 1.705
4
Pegawai
 209
 94
 38
 80
2
 423
5
Rombel
 831
 229
 69
 185
4
 1.318
6
Ruang Kelas
 672
 239
 88
 160
5
 1.164
7
Ruang Lab
 47
 46
 36
 17
0
 146
8
Ruang Perpus
 60
 21
 10
 9
2
 102
Sumber : diolah Bang Imam Berbagi, 2019
 

Bekasi Barat (BIB) - Jumlah satuan pendidikan umum di Kecamatan Bekasi Barat, Kota Bekasi pada Semester Ganjil Tahun Pelajaran 2019/2020 mencapai 111 sekolah. Terdiri dari 69 SD, 22 SMP, 9 SMA, 10 SMK, dan 1 SLB.

Ada juga SMP Negeri yang baru buka sejak Tahun Ajaran Baru di Bekasi Barat, yakni USB SMP NEGERI 55 Kota Bekasi.

Jika ditambah 29 madrasah, maka jumlah satuan pendidikan di Kecamatan Bekasi Barat menjadi 139 sekolah/madrasah.

Sedangkan jumlah siswa saat ini mencapai 39.251 siswa. Jumlah guru yang mengabdi sebanyak 1.705 orang dan dibantu oleh 423 orang tenaga kepegawaian.

Jumlah rombongan belajar yang ada mencapai 1.318 rombel dengan 1.164 ruang kelas. Sedangkan jumlah ruang laboratorium saat ini sebanyak 146 lab dan ruang perpustakaan mencapai 102 perpustakaan.